Seperti
biasanya, kepala bagian datang dengan wajah suram. Bukan hal baru, sepertinya
dia gagal lagi mendapatkan apa yang dia cari. Sudah seminggu ini dia mencoba untuk
selamat dari pemecatan. Dengan cara membujuk penulis misteri kami untuk kembali
mengisi rubrik misteri yang sudah kosong lama.
Sudah
satu tahun semenjak penulis kisah misteri kami tidak menghasilkan apapun kisah
bagus. Jadi, kepala bagian harus turun tangan untuk mengajaknya berkarya lagi.
Apalagi, beberapa waktu lalu dia berkoar memiliki sebuah kisah yang bagus,
berdasarkan kisah nyata. Semua embel-embel kisah nyata ini sangat menarik
akhir-akhir ini
Sebenarnya
ada yang aneh. Setau saya si penulis ini orang yang pendiam. Tapi kok kesannya
banyak bicara ya didepan kepala bagian. Apa karena kepala bagian ini menakutkan
ya. Atau suka mengancam. Iya sih, tanggung jawabnya bebsar ke jajaran direksi.
Apalagi penulis kisah misteri kami saat ini belum bisa menghasilkan karya yang
bombastis seperti masa kejayaan bagian kami tiga tahun lalu.
Semenjak si penulis kisah misteri yang lama
keluar tahun lalu, penjualan majalah kami menurun drastis. Penulis yang baru
juga tidak terlalu mendukung penjualan majalah ini. Sebenarnya dia yang paling
tertekan. Sering kali diancam pecat oleh kepala bagian. Bahkan dia pernah
sekali mengatakan akan melakukan apapun supaya mendapatkan ide untuk menulis
kisah yang bombastis. Oh iya, penulis baru ini rekomendasi dari penulis lama.
Katanya sih, kenalan penulis lama.
***
Kantor heboh hari ini. Ada kasus pembunuhan.
Saya dengar ulang ternyata melibatkan divisi kami. Tidak tanggung-tanggung, si
kepala bagian dituduh membunuh mantan penulis misteri kami kemarin malam. Dia
ditemukan tewas keracunan makanan di apartemennya. Tidak ada barang yang hilang
kecuali satu halaman diarinya.
Diari itu ditemukan didekat mayat korban
terbuka dan sobek. Oh iya, saya pernah dengar kalau korban senang menulis ide
cerita misteri didalam diarinya. Kata polisi juga, isi diarinya semua sama
dengan kisah yang pernah diterbitkan di majalah kami dalam jangka empat tahun
terakhir.
Balik ke kepala bagian. Kepala bagian dituduh
karena hanya dia saja yang dalam satu minggu terakhir bolak-balik apartemen
korban. Apalagi, katanya, tepat kemarin malam, mereka berdua pergi makan malam.
Yah, mungkin sambil membicarakan kisah yang sedang digarap korban.
***
Sudah tiga hari sejak kasus pembunuhan itu terjadi.
Kantor tidak bisa bekerja seperti sedia kala. Padahal edisi spesial sepuluh tahun
harus sudah mulai dipersiapkan. Si kepala bagian harus bolak-balik ke kantor
polisi untuk memberikan keterangan. Duh, si penulis misteri juga tidak masuk
sejak kasus itu terjadi.
***
Aneh... baru saja datang, sekejap polisi masuk
menggeledah mejaku. Baru saja saya membaca ada email dengan subjek “kak..” dari
strangeststrongest@gmail.com. Belum sempat dibuka, polisi sudah menyita
laptopku dan menggeretku ke kantor polisi.
Kelihatannya sih, ada sesuatu dengan email
itu.
Sesampainya di kantor polisi, saya
ditempatkan dalam satu ruangan. Ternyata didalam ruangan itu ada kepala bagian
dan penulis misteri kami... hmm... ternyata kami adalah tiga orang yang
dianggap menjadi saksi dan dianggap memiliki bukti kematian si korban
***
off Record
***
Sudah selesai. Sudah selesai. Kasus sudah ditutup.
Majalah edisi spesial juga sudah terbit. Untung semuanya terpecahkan tepat
waktu. Semua terungkap... bahkan kasus ini yang mengisi spot kisah misteri edisi ini.
No comments:
Post a Comment